Fandi Net

blog Fandinet menyajikan trik dan tips seputar blogger, youtube, belajar jadi seorang blogger serta youtuber dan ada ino menarik yang unik di sekitar kita.

5 Misteri Dunia Yang Belum Terpecahkan Hingga Saat Ini

  • Script Iklan di sini

    5 Misteri Dunia Yang Belum Terpecahkan Hingga Saat Ini - kecanggihan teknologi saat ini bisa dibilang cukup maju. dengan kemajuan seperti ini akan memudahkan manusia untuk bekerja dan menyelesaikan masalahnya. namun tidak semua masalah bisa diselesaikan dengan teknologi yang ada. seperti halnya beberapa misteri dunia yang sampai saat ini masih menjadi misteri. seperti 5 misteri dunia berikut yang masih belum terpecahkan oleh teknologi hingga sekarang.

    Sumber gambar: https://cdns.klimg.com

    1. Kutukan Piramida Mesir

    siapa yang tidak tahu piramida mesir?? banyak media yang membahas tentang keunikan dan misteri tentang piramida di mesir ini. salah satu hal yang sering diperbincangkan adalah adanya kutukan yang ada didalam piramida ini.

    konon katanya piramida ini sudah dikutuk sejak dulu. barangsiapa yang masuk kedalam piramida ini akan mengalami kematian yang mengenaskan. hal ini terbukti dengan beberapa orang yang pernah masuk kedalam piramida mesir ini yang mengalami kematian yang mengenaskan.

    ada beberapa argumen yang mengatakan bahwa didalam piramida mesir yang tertutup selama ribuan tahun ini menyimpan gas beracun yang dapat membunuh siapa saja orang yang masuk kedalamnya. ada pula yang berpendapat bahwa siapa saja yang membawa benda tumpul kedalam piramida mesir ini, maka benda tumpul iu akan menjadi runcing dan akan membunuh si pembawa benda tersebut. hal tersebut sampai saat ini masih belum bisa dibukikan dengan ilmu pengetahuan sekarang, sehingga kutukan mesir kuno masih menjadi misteri.

    Sumber gambar: http://cdn1-a.production.images.static6.com

    2. Raksasa Kap Dwa

    Raksasa Kap Dwa menjadi terkenal karena bentuknya yang sangat aneh. mumi Kap Dwa memiliki tinggi diatas manusia normal yaitu 3,5 meter. selain itu mumi kap dwa memiliki kepala 2 dalam satu badan. raksasa kap dwa sempat menjadi tontonan lewat rombongan sirkus yang melakukan tur dari inggris hingga amerika pada abad 20. konon sebelumnya seorang pelaut asal spanyol menemukan makhluk aneh ini di amerika pada tahun 1673. selanjutnya makhluk ini diberi nama Kap Dwa. saat ditemukan kuburan Kap Dwa ini ditemukan dua tulang orang yang berbeda. kemungkinan besar mumi ini merupakan dua orang yang dipaksa dan diikat menjadi satu untuk dijadikan pertunjukan sirkus. namun sampai saat ini misteri tentang raksasa kap dwa masih belum terpecahkan secara pasti.

    Sumber gambar: http://ichef.bbci.co.uk

    3. keberadaan kota atlantis

    kota atlastis diceritakan merupakan kota yang sangat modern dizamannya. kota atlantis yang modern tersebut tenggelam didasar laut. banyak yang beranggapan kota atlantis hanya mitos belaka, namun tak sedikit pula yang mempercayai bahwa kota atlantis yang hilang memang benar benar ada. banyak penelitian dan eksplorasi dilakukan untuk menemukan kota atlantis yang hilang. namun semua itu sampai saat ini masih belum membuahkan hasil.

    Sumber gambar : http://3.bp.blogspot.com

    4. lukisan wajah belmez

    pada tahun 1971 tepatnya di desa belmez, spanyol, seorang wanita mengatakan bahwa didalam lantai rumahnya sering sekali bermunculan gambaran wajah seseorang. anehnya, walau keramik didalam rumahnya diganti berkali kali lukisan wajah tersebut masih terus muncul. banyak orang mengunjungi rumah tersebut untuk melihat keanehan tersebut. dan beberapa tahun kemudian baru diketahui bahwa lokasi rumah tersebut dulunya merupakan bekas pemakaman bagi orang roma dan muslim spanyol pada abad pertengahan. misteri lukisan wajah belmez tersebut terus bergulir hingga maria, sipemilik rumah tersebut meninggal pada tahun 2004.

    Sumber gambar:http://cdn1-e.production.liputan6.static6.com

    5. Segitiga bermuda

    misteri dunia yang terakhir dan belum terpecahkan hingga saat ini adalah misteri tentang segitiga bermuda. misteri segitiga bermuda sangat terkenal dikarenakan banyak spekulasi yang muncul. misteri hilangnya kapal maupun pesawat yang melintas diatas segitiga bermuda sampai saat ini masih belum bisa dipecahkan. ada yang beranggapan hilangnya kapal kapal tersebut karena adanya medan magnet yang kuat, adanya monster yang menelan semua kapal yang lewat, hingga adanya pangkalan alien di tengah segitiga bermuda. spekulasi tersebut sampai saat ini belum memberikan bukti bagaimana kapal kapal yang melintas bisa hilang diatas segitiga bermuda tersebut.

    itulah 5 hal yang menjadi misteri dunia hingga saat ini.

    Sekian informasi ini saya berikan dan semoga bermanfaat.

    Related Post


    Facebook Google+ Twitter Digg Reddit

     
    Copyright © 2017