Fandi Net

blog Fandinet menyajikan trik dan tips seputar blogger, youtube, belajar jadi seorang blogger serta youtuber dan ada ino menarik yang unik di sekitar kita.

Beberapa Cara Menghasilkan Uang Dari Blog

  • Script Iklan di sini
    
    
    Beberapa Cara Menghasilkan Uang Dari Blog - tidak dipungkiri salah satu tujuan membuat blog adalah menghasilkan uang dari blog yang kita bangun.dalam artikel kali ini mas fandi akan membeberkan sedikit gambaran bagaimana caranya sebuah blog bisa menghasilkan uang.dalam penjelasan ini mungkin akan sedikit panjang dan mendetail ada baiknya sahabat mas fandi menyiapkan segelas kopi dan camilan he he he.
    
    yang perlu kita ketahui adalah untuk menghasilkan uang dari sebuah blog tidak bisa kita lakukan dalam sekejap, alasannya adalah untuk menghasilkan uang di blog maka pengunjung kita harus banyak perharinya. dan untuk memiliki pengunjung harian yang banyak maka kita harus memiliki banyak postingan berkualitas, dan untuk  memiliki postingan berkualitas tidak bisa kita dapatkan dalam waktu singkat. ada usaha keras untuk menghasilkan semua itu.
    
    
    8 trik menghasilkan uang dari blog
    
    ada pertanyaan unik yang masuk dalam komentar d blog mas fandi ini " apa bisa yang tidak memiliki pengetahuan tentang internet bisa sukses dalam dunia blogger..?" jawabannya bisa, karena ilmu per bloggeran bisa kita pelajari dari internet, istilah jawanya "ilmu katon". ilmu blog bisa kita pelajari dengan melihat dan praktek, jadi jangan menyerah dulu sebelum kita berusaha.
    
    Mengenal 2 tipe blogger
    
    dalam dunia blog ada 2 tipe blogger, yaitu blogger yang bertujuan menghasilkan uang di blog dan blogger yang asal mula ngeblog bukan bertujuan menghasilkan uang. blogger yang awalnya ngeblog bukan karena uang akan lebih mudah untuk sukses dalam menghasilkan uang di blog, alasanya karena blogger yang tujuannya karena hobi dan bukan karena uang memiliki dasar menulis yang bagus dan tanpa tekanan sehingga tulisannya akan lebih natural dan mudah disukai oleh banyak pembaca. sedangkan seorang blogger yang memang tujuan utama ngeblognya karena mencari penghasilan dari blog, biasanya tidak memiliki kompetensi dasar dalam menulis sebuah artikel, sehingga blogger tersebut perlu waktu untuk belajar dan mencari pengalaman dari blogger lain. sehingga untuk menghasilkan uang dari blog otomatis memerlukan waktu yang sedikit panjang di banding blogger yang memang menulis karena hobi.
    
    
    8 trik menghasilkan uang dari blog
    5 Langkah penting dalam membuat blog yang bisa menghasilkan uang dalam membuat blog yang bertujuan untuk menghasilkan uang maka kita tidak boleh sembarangan dalam membuat blog, karena tujuan kita adalah agar blog kita disukai oleh pengiklan, maka 5 hal ini penting untuk kita lakukan: 1. menentukan niche blog sesuai target pembaca langkah awal untuk memulai blog adalah menentukan target siapa pembaca blog kita nanti. untuk itu ada baiknya niche blog kita harus tertarget dan tidak asal asalan dalam membuat blog. 2. membuat sebuah blog setelah kita mengetahui niche blog yang akan kita buat maka langkah selanjutnya adalah membuat blog itu sendiri. jikalau kita kurang faham tentang blog maka lebih baik kita mencari tahu dulu tentang tutorial dalam blog. untuk pemula ada baiknya membuat blog gratisan seperti blogger.com 3. membuat konten yang berkualitas memiliki blog saja belum cukup untuk menghasilkan uang dari blog, kita perlu konten berkualitas. dengan adanya konten berkualitas makan pembaca blog akan betah berada di blog kita. dan ada kemungkinan lain mereka akan kembali melihat blog kita karena konten dalam blog kita sesuai dengan isi informasi yang mereka butuhkan. untuk itu konten yang berkualitas sangat dibutuhkan dalam meningkatkan pengunjung blog.
    
    
    8 trik menghasilkan uang dari blog
    4. mempromosikan blog semakin banyaknya blogger baru yang bermunculan, memiliki konten berkualitas saja masih belum cukup, kita perlu mempromosikan blog kita agar mereka tahu tentang isi konten blog kita dan tertarik untuk mengunjung blog kita. namun dalam mempromosikan blog tidak boleh sembarangan, ada etika dan tatacaranya. salah satunya adalah tidak asal share blog kita pada tempat yang tidak sesuai. untuk mempromosikan sebuah blog, mas fandi menyarankan agar promosi dilakukan dalam group yang sesuai isi konten blog kita yang ada disosial media seperti facebook, twitter, serta google plus. 5. menentukan iklan yang tepat untuk blog kita dalam hal ini kita akan menyebutkan monetisasi blog yang artinya bagaimana blog kita bisa menghasilkan uang, salah satunya adalah dengan memasang iklan dalam blog kita. ada banyak iklan yang bisa kita pilih untuk blog kita, namun yang paling penting adalah bagaimana iklan itu sesuai dengan isi konten kita, percuma kalau dalam blog ada iklan namun tidaks sesuai dengan isi konten dalam blog kita, otomatis pengunjung blog juga tidak akan tertarik untuk mengunjungi blog kita. itulah sedikit gambaran tentang cara kita membangun sebuah blog dengan tujuan untuk menghasilkan uang di blog. jangan lupa untuk mengunjungi blog mas fandi dilain waktu karena akan ada banyak artikel bermanfaat yang akan kita bahas dalam blog ini.

    Sekian informasi ini saya berikan dan semoga bermanfaat.

    Related Post


    Facebook Google+ Twitter Digg Reddit

    1 komentar:

     
    Copyright © 2017