Fandi Net

blog Fandinet menyajikan trik dan tips seputar blogger, youtube, belajar jadi seorang blogger serta youtuber dan ada ino menarik yang unik di sekitar kita.

Tutorial Cara Melihat Sebuah Blog Sudah Mobile Friendly Apa Belum

  • Script Iklan di sini

    Tutorial Cara Melihat Sebuah Blog Sudah Mobile Friendly Apa Belum - Setelah seharian sibuk dengan rutinitas di dunia nyata, malam hari ini mas fandi sempatkan untuk menulis artikel yang sedikit menyinggung tentang blog yang mobile friendly.
     Apa perlu sebuah blog harus mobile friendly..???
    Jawabannya sangat perlu karena rata rata pengguna internet saat ini adalah dari smartphone. Dari statistik blog kita bisa melihat pengunjung sebuah situs berasal. Kebanyakan saat ini pengguna internet berasal dari smartphone dari pada komputer. Hal tersebutlah yang dirasa perlu jika sebuah blog harus mobile friendly agar pengunjung bloh dari smartphone tidak kabur.
    Lantas komponen apa saja yang penting dari mobile friendly sebauh blog itu sendiri...??
    Pada dasarnya ada 3 komponen penting yang harus dipenuhi sebuah blog agar dianggap sebagai blog yang mobile friendly, antara lain:



    1. Kesesuaian untuk seluler
    Kenapa kesesuaian untuk seluler itu penting? Karena pengunjung blog harus dibuat nyaman ketika mengunjungi blog kita, sekalipun itu dari smartphone.  Blog yang dapat sesuai dengan ponsel akan membuat nyaman pengunjung blog itu sendiri dan kemungkinan berkunjung kembali akan semakin besar.

    2. Kecepatan seluler
    Kecepatan sebauh situs untuk diakses itu juga penting. Jangan sampai punya situs bagus namun untuk masuk saja sangat lelet. Bisa bisa pengunjung akan pergi sebelum sempat melihat blog kita. Menggunakan widgets memang boleh saja, namun terlalu banyak widgets dalam sebuah blog akan membuat blog itu lelet dalam diakses.

    3. Kesesuaian desktop

    Katanya mobile friendly, kenapa kesesuaian dssktop itu penting?? Yang perlu diingat pengunjung blog bisa berasal dari smartphone dan juga bisa berasal dari desktop komputer. Untuk itu kesesuaian desktop juga merupakan komponen yang penting agar pengunjung blog yang berasal dari komputer juga merasa nyaman dengab tampilan blog kita.

    Lantas bagaimana menguji kesesuaian blog kita yang mobile friendly...???
    Untuk mengujinya kita bisa menggunakan bantuan link berikut ini https://testmysite.thinkwithgoogle.com/intl/id-id/

    Dalam situs tersebut kita bisa menguji apa blog kita bisa dibilang mobile friendly apa belum. Dari hasil uji coba dari web diatas kita bisa melihat 3 hal dalam blog kita yaitu kesesuaian untuk seluler, kecepatan seluler dan mesesuaian desktop. Jadi dengan link diatas kita dapat dengan mudah menilai sebatas mana blog kita dibilang mobile friendly.

    Ok... itulah sedikit cara dari mas fandi hari ini, jangan lupa kunjungi terus blog fandinet yang pastinya ada trik dan tips terbaru.

    Sekian informasi ini saya berikan dan semoga bermanfaat.

    Related Post


    Facebook Google+ Twitter Digg Reddit

     
    Copyright © 2017